Durian Pelangi adalah varietas durian lokal unggulan yang berasal dari hasil perkawinan silang antara durian kuning (fotogensis), durian merah (graveolens) dan duriang putih (Zibethius).
Tanaman Endemik Manokwari, Papua Barat ini sangat unik. Sekilas tampak luar durian pelangi ini memiliki bentuk dan warna kulit yang sama dengan buah durian lainnya, akan tetapi ketika buahnya dibelah, baru terlihat warna daging buahnya.
Perpaduan warna antara merah muda, kuning, krem, dan putih dengan semburat oranye layaknya warna pelangi, sangat cantik dan eksotis. Karena warna-warni gradasi khasnya, raja buah ini lantas diberi nama Durian Pelangi.
Keunggulan Durian Pelangi :
- Buah Durian Pelangi memiliki daging buah yang tebal, ketebelannya bisa mencapai 39%
- Bagian daging Buah Durian Pelangi yang bisa dimakan mencapai 47%, lebih tinggi dari durian monthong yang hanya 30-32%, juga durian lokal lainnya yaitu sekitar 20-25% saja.
- Buah Durian Pelangi yang baru saja dipanen dapat bertahan selama 6 hingga 7 hari tanpa perlakuan tambahan.
- Rasanya lezat dan manis legit dengan tekstur lembut lengket di langit langit.
- Aromanya tidak menyengat, wanginya pun sangat lembut.
- Kadar Alkohol lebih rendah
- Pohon Durian Pelangi bersifat Adaptif
- Dalam 1 tahun Pohon Durian Pelangi mampu berbuah 2 kali.
- Produktivitas Buah Durian Pelangi mampu mencapai 400-800 buah per pohon setiap tahunnya
- Durian pelangi juga bisa membuahi dirinya sendiri tanpa perlu penyerbukan silang dari pejantan pohon lainnya.
Kandungan Nutrisi / Gizi Buah Durian
Air : 64.990 gr
Energi : 147 kkal/615 kJ
Protein : 1.47 gr
Lemak : 5.33 gr
Karbohidrat : 27.09 gr
Serat : 3.8 gr
Kalsium (Ca) : 6 mg
Magnesium : 30 mg
Fosfor (P) : 38 mg
Kalium (K) : 436 mg
Vitamin C : 19.7 MG
Vitamin A : 45,000 IU
Dll (Besi, Natrium, Zinc, Tembaga, Mangan, Tiamin, Vitamin B6)
Manfaat dan khasiat buah durian bagi kesehatan dan kecantikan :
- Mengobati Insomnia, Durian mengandung tryptophan yang berguna untuk menenangkan fikiran dan tubuh.
- Memperkuat Tulang dan Gigi, Mengandung vitamin B1, B2, dan kadar kalsium yang tinggi. Senyawa-senyawa tersebut memperkuat tulang dan gigi.
- Mengontrol Keseimbangan Gula Darah, Durian mengandung mangan yang berfungsi untuk mengontrol keseimbangan gula darah dalam tubuh sehingga kadar gula darah menjadi normal.
- Mengobati Depresi, Kandungan vitamin B-6 yang mampu memproduksi serotin yang berguna untuk menangkal depresi.
- Mengobati Anemia, Kandungan folat, tembaga, dan zat besi dalam durian dapat mengatasi penyakit kekurangan darah dalam tubuh (anemia).
- Menjaga Kelembaban dan Kekencangan Kulit, Durian mengandung flavonoid yang mampu meregenerasi sel kulit mati sehingga kulit anda dapat terjaga kelembaban dan kekencangannya.
- Mencerahkan Kulit, Durian dapat membantu dalam mencerahkan kulit karena mengandung vitamin C yang berfungsi untuk mencerahkan kulit.
- Mencegah Penuaan Dini, Durian mampu mencegah faktor ekstensic aging, intrinsic aging, dan hormonal aging.
- Mencegah dan Menghilangkan Jerawat, Antioksidan yang terkandung dalam buah durian dapat melawan bakteri peneyebab jerawat.
- Menghaluskan Kulit, Kandungan vitamin E pada durian berfungsi untuk menghaluskan kulit yang kasar. Dan hasilnya akan membuat kulit halus dan lembut.