Navbar

Rambutan Binjai, Buahnya Manis dan Tidak Menempel Pada Kulit Biji

Rambutan Binjai memiliki nama latin Nephelium Lappaceum merupakan Tanaman Buah yang berasal dari Binjai, Sumatera Utara. Rambutan Binjai merupakan salah satu tanaman buah rambutan unggulan. Dikatakan unggulan karena rasanya yang sangat manis dengan daging buah tebal dan mengelupas. Warna kulitnya yang merah cerah pada saat matang menjadi daya tarik tersendiri.

Rambutan Binjai mampu tumbuh di dataran rendah maupun dataran tinggi. Hal inilah yang menjadikan Rambutan Binjai cocok untuk Anda tanam baik halaman rumah, dalam pot, maupun usaha perkebunan.


Karakteristik Buah Rambutan Binjai

  • Bentuk buahnya bulat agak lonjong.
  • Ukuran buah lebih besar dibanding dengan rambutan lain.
  • Berat buahnya hampir 18g/buah
  • Kulit buahnya berwarna merah mencolok, tebal dan agak keras.
  • Rambut buahnya panjang, jarang, dan berwarna merah dengan ujung hijau.

  • Daging buah Rambutan Binjai ini berwarna putih, kenyal, dan mudah mengelupas dari bijinya.
  • Tekstur daging buahnya agak renyah karena kadar airnya sedikit.
  • Bijinya bulat dan berukuran sedang.
  • Rasa Buahnya sangat manis dan segar.


Karaktrsitik Pohon Buah Binjai

  • Tinggi pohon rambutan bisa mencapai 8 meter dan lebar 4 meter.
  • Pohon Rambutan dapat tumbuh dengan baik pada daerah beriklim basah, berada pada ketinggian 300-500 mdpl, dengan suhu 25° - 35° Celcius dan curah hujan sekitar 1500 - 3000 mm/tahun

  • Kondisi tanah yang sesuai untuk budidaya rambutan binjai adalah tanah gembur berhumus meskipun tanaman ini toleran terhadap lahan gambut dan tanah lantosol.
  • Meskipun tanaman ini menyukai iklim basah, rambutan binjai memerlukan musim kering (kemarau) sekitar 3-4 bulan untuk merangsang pembentukan bunga.
  • Buah rambutan binjai umumnya dapat dipetik setelah 120 hari pasca mekarnya bunga. Pohon rambutan binjai dapat menghasilkan 500-700 kg buah rambutan per pohon.
  • Produktivitas rambutan binjai termasuk rendah karena hanya menghasilkan 1200-2000 buah per tahun. Musim panen rambutan berlangsung sekitar bulan Desember-Februari. Tumbuhan rambutan umumnya dapat berbunga setalah 7 tahun penanaman melalui biji atau 2 tahun setelah penanaman secara vegetatif.


              Rambutan Binjai ini dapat dipanen setelah tanam dari bibit yang berasal dari okulasi adalah sekitar 2-3 tahun kemudian, di usia tersebut Anda sudah bisa memanen buahnya untuk pertama kali, tentunnya dengan perawatan yang baik.

              Rambutan Binjai nantinya jika sudah mencapai usia produktif akan mampu berproduksi hingga 1200-2000 buah tiap tahun atau sekita 40 hingga 70 kilogram per tahun.

              .

              Manfaat Rambutan Binjai

              Selain rasa buahnya yang enak, buah rambutan binjai juga nermanfaat untuk kesehatan. Ada banyak sekali manfaat dan khasiat rambutan binjai yang dapat tkita peroleh dari mengkonsumsi buah rambutan binjai secara rutin. Tentu saja hal ini tak terlepas dari peranan berbagai macam nutrisi yang terdapat di dalamnya. Seperti kalsium, zat besi, serat, karbohidrat, niacin, protein, potassium, dan lain sebagainya.


              • Mengandung Banyak Vitamin C Dan Vitamin A

              Rambutan binjai ini memiliki kandungan vitamin C yang sangat banyak. Sehingga dengan begitu, rambutan binjai ini sangat baik untuk kita konsumsi saat menderita sariawan dan juga infeksi mulut. Selain memiliki kandungan vitamin C, rambutan binjai juga memiliki kandungan vitamin A yang banyak.

              Tentu saja rambutan binjai ini bisa menjadi alternatif untuk anak-anak yang tidak suka mengkonsumsi wortel namun ingin memenuhi kebutuhan vitamin A. Rambutan binjai ini sangat baik untuk kesehatan dan juga menjaga fungsi mata agar tetap terjaga.

              • Mempunyai Kandungan Antioksidan

              Keunggulan rambutan binjai berikutnya adalah memiliki kandungan antioksidan yang baik untuk membantu dalam memperbaiki sel-sel yang rusak di dalam tubuh kita. Tentu saja ini sangat baik untuk tubuh, karena jika sel-sel tadi tidak segera kita perbaiki maka bisa berubah jadi penyakit yang lebih berbahaya.

              • Baik Untuk Anemia

              Untuk anda yang sering mengalami masalah anemia, apalagi kaum hawa yang sedang mengalami masa menstruasi, maka sangat cocok untuk mengkonsumsi rambutan jenis binjai ini. hal ini karena di dalam rambutan binjai memiliki kandungan zat besi yang dapat meningkatkan jumlah produksi dari sel darah merah di dalam tubuh.

              • Menghindari Hipertensi

              Keunggulan rambutan binjai berikutnya adalah dipercaya bisa membuat kita terhindar dari serangan hipertensi. Hal ini karena khasiat yang ada pada rambutan binjai ini bisa membantu tubuh untuk mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Selain dapat mencegah, dengan mengkonsumsi rambutan binjai ini juga bisa membuat anda yang sudah terkena hipertensi bisa mengembalikan tekanan darah kembali normal.

              • Cocok Untuk Diet

              Terakhir keunggulan rambutan binjai ini adalah untuk anda yang sedang menjalani program diet, anda bisa mencoba untuk mengkonsumsi rambutan binjai sebagai salah satu makanan program diet anda tersebut. Karena selain memiliki serat, rambutan jenis ini juga memiliki kandungan karbohidrat yang bisa dijadikan untuk sumber tenaga kita.


              Back to Top

              Konsultasi Gratis

              foto profil

              Ingin Mendapatkan Bibit Pohon Berkualitas?. Caranya mudah, langsung saja hubungi nomor Admin kami.

              Pembelian juga bisa menghubungi kontak berikut:
              Telp / SMS / WA : 081216354301

              Melayani Pengiriman ke Seluruh Indonesia

              Cari Artikel

              Artikel Terkait

              Artikel Terbaru