Navbar

Cara Menanam dan Merawat Durian Musang King yang Baik Dan Benar


Durian Musang King merupakan Primadona bagi pecinta buah di seluruh nusantara, siapa yang tidak kenal dengan buah yang satu ini. Rasa buahnya yang manis bercampur pahit selalu menjadi buruan para pecintanya.

Tidak mudah untuk menjadikan suatu pohon durian untuk cepat berbuah, dikarenakan memang untuk pohon durian musang king memerlukan nutrisi yang cukup dalam pertumbuhannya sehingga menghasilkan buah yang melimpah pula.



Syarat Tumbuh Durian Musang King

  • Dataran dengan dengan ketinggian 400 - 600 mdpl
  • Tanah yang Gembur, Subur, dan banyak mengandung unsur hara
  • Lahan Tanam harus terpapar sinar matahari secara langsung
  • Kedalaman air tanah tidak lebih dari 1 meter
  • Curah hujan cukup tinggi


Pemilihan Bibit

Pilih Bibit yang di perbanyak secara Vegetatif seperti Okulasi, Cangkok, atau Sambung Pucuk, karena dapat mempertahankan sifat genetik asli dan mempercepat masa produktif.

Pastikan Kondisi Bibit Unggul berkualitas baik, dalam keadaan sehat dan tidak terserang hama atau penyakit.

Secara fisik daunnya tidak rusak, batangnya cukup besar, bibit minimal berukuran 15 cm, dan tidak jangkung.


Persiapan Lahan Tanam

Untuk menanam Durian Musang King membutuhkan lahan yang lumayan lebar.

Pastikan lahan untuk budidaya adalah lahan yang terpapar sinar matahari secara langsung.

Bersihkan lahan dari rumput liar atau gulma, agar bibit yang baru ditanam dapat tumbuh maksimal serta mendapat sinar matahari secara penuh.

Buat lubang tanam dengan ukuran 50 cm x 50 cm, diamkan lubang tanam selama 2 - 3 hari, biarkan terpapar sinar matahari untuk mematikan bakteri dan virus yang ada didalamnya.

Lakukan penyuburan lubang tanam dengan menggunakan bantuan pupuk kompos/pupuk kandang, sebaiknya pilih yang sudah jadi atau kering, kemudian diamkan sekitar 1-2 hari sebelum ditanam.


Penanaman

Buka polybag bibit dengan hati-hati agar medianya tidak pecah, pastikan batang dan akar tetap dalam keadaan baik.

letakkan bibit tepat ditengah-tengah , atur peletakan agar tanaman tegak lurus/tidak miring, timbun dengan media tanam yang sama hingga pangkal batang.

Permukaan tanah dapat diberi jerami padi agar kandungan kompos semakin bagus.





Perawatan

  • Penyiraman

Lakukan penyiraman pada pagi dan sore hari, penyiraman merupakan faktor penting yang harus diperhatikan, agar pertumbuhan bibit dapat maksimal.

  • Pemupukan

Ketika bibit masih kecil Beri Pupuk pada area galiran tempat bibit ditanam secara rutin minimal 2 minggu sekali, saat pohon mulai besar beri pupuk 60 hari sekali.

  • Penyiangan

Lakukan penyiangan secara rutin, pastikan lahan di sekitar pohon durian tidak dikelilingi oleh rumput - rumput liar karena dapat menghambat pertumbuhan.

  • Hama dan Penyakit

Lakukan penyemprotan fungisida setiap bulan saat kemarau untuk mencegah serangan hama dan penyakit tanaman. Saat musim hujan frekuensi penyemprotan menjadi setiap dua pekan. Sementara insektisida disemprotkan saat terjadi gejala serangan seperti daun berlubang atau terdapat gerombolan kutu putih di beberapa daun.


Masa Panen

Ketika Bibit sudah ditanam dan dirawat dengan baik, buah durian dapat dipanen setelah tanaman berusia 4 - 5 tahun. Bahkan, pohon durian musang king dapat dikembangkan dengan tinggi hanya 3 -  4 meter atau lebih rendah dan sudah menghasilkan buah.

Perangsangan buah bisa dilakukan dengan stres pada saat kemarau.  Caranya  dengan menghentikan penyiraman maksimal selama 2 bulan. Jika tanaman mulai menampakkan bakal bunga maka stres air bisa dihentikan dengan menyiram pohon dan beri pupuk NPK berkadar fosfor tinggi sesuai dosis yang dianjurkan.




Back to Top

Konsultasi Gratis

foto profil

Ingin Mendapatkan Bibit Pohon Berkualitas?. Caranya mudah, langsung saja hubungi nomor Admin kami.

Pembelian juga bisa menghubungi kontak berikut:
Telp / SMS / WA : 081216354301

Melayani Pengiriman ke Seluruh Indonesia

Cari Artikel

Artikel Terkait

Artikel Terbaru