Navbar

Menanam Durian Super Tembaga Bangka Agar Tumbuh Secara Optimal

Tanaman Durian Super Tembaga dikenal bersifat genjah atau mudah berbuah, dengan perawatan yang baik dan optimal, tanaman akan mulai belajar berbuah setelah memasuki umur tanam 4 - 5 tahun dengan mengunakan bibit hasil perbanyakan vegetatif.


Syarat tumbuh Durian Super Tembaga

  • Dataran dengan ketinggian mencapai 800 mdpl
  • Iklim Tropis

  • Suhu sekitar 20 - 30° Celcius
  • Tanah gembur yang mengandung banyak unsur hara
  • Tanah yang tidak mengandung banyak unsur air
  • Permukaan tanah cenderung rata dan tidak berbukit


Pemilihan Bibit

Pilih bibit yang berasal dari perbanyakan vegetatif, seperti okulasi, cangkok, stek, atau sambung pucuk, karena bibit yang dihasilkan memiliki sifat yang sama dengan induknya, sehingga keberhasilan lebih bisa diprediksi, dan tanaman lebih cepat berbuah.

Pastikan bibit dalam keadaan sehat dan tidak terserang hama/penyakit.

Secara fisik daunnya tidak rusak, batangnya cukup besar, bibit minimal berukuran 15 cm, dan tidak jangkung.


Pengolahan Lahan Tanam

Pilih lokasi penanaman yang memiliki suhu maksimal 30° C, jika lebih dari itu akan membuat daun durian terbakar oleh sinar matahari.

Pastikan lahan tanam rata, tidak berbukit, dan tidak mengandung banyak unsur air, karena kadar air yang berlebihan justru merusak tanaman.

Bersihkan area yang akan ditanami bibit dari gulma, rumput liar, semak belukar, maupun tanaman pengganggu lainnya.

Buat lubang tanam dengan ukuran 50 x  50 x 50 cm, diamkan lubang sekitar 3 - 7 hari, biarkan terpapar sinar matahari untuk mematikan bakteri dan gas - gas beracun yang ada dalam tanah menguap.

Lakukan penyuburan lubang tanam dengan mencampurkan tanah galian dan pupuk kompos/kandang yang sudah terfermentasi dengan perbandingan 1 : 1, kemudian masukan ke dalam lubang tanam, dan diamkan hingga 2 minggu.


Penanaman

Lepas polybag dengan hati - hati, usahakan media yang menempel pada bibit tidak pecah dan perakaran tidak rusak.

Masukan bibit beserta media nya kedalam lubang tanam.

Letakan bibit dalam posisi tegak lurus / tidak miring.

Tutup, dan padatkan tanah sekitar pangkal batang bibit agar tidak mudah roboh.

Siram secukupnya sampai media tanam basah.

Back to Top

Konsultasi Gratis

foto profil

Ingin Mendapatkan Bibit Pohon Berkualitas?. Caranya mudah, langsung saja hubungi nomor Admin kami.

Pembelian juga bisa menghubungi kontak berikut:
Telp / SMS / WA : 081216354301

Melayani Pengiriman ke Seluruh Indonesia

Cari Artikel

Artikel Terkait

Artikel Terbaru